BANGKALAN, - Dalam kunjungan kerjanya Danrem 084/Bhaskara Jaya, Brigjen TNI Terry Tresna Purnama, S.I.Kom, MM, beserta rombongan meninjau langsung kesiapan Stadion Karapan Sapi seusai menerima paparan dari Dandim 0829/Bangkalan, Letkol Kav Taufik Dwinova, SE, di Jalan Pertahanan, Kampung Skep, Kelurahan Bancaran Kecamatan Bangkalan, Kabupaten Bangkalan pada Senin (28/08/2023).
“Sapeh Kenek dan sapeh Rajeh sudah kami daftar, masing-masing ada 48 Pasang atau tim. 48 Pasang sapeh Rajeh dan 48 Pasang sapeh kenek. Bagi masyarakat jangan lupa untuk menyaksikan karena ada Doorprize nya.” Tutur Danrem 084/Bhaskara Jaya, Brigjen TNI Terry Tresna Purnama, S.I.Kom, MM disela-sela kesibukannya meninjau lapangan Karapan Sapi.
Baca juga:
Forkopimda Jatim Peringati Hakordia 2021
|
Menurut Danrem 084/Bhaskara Jaya, Brigjen TNI Terry Tresna Purnama, S.I.Kom, MM, “Bagi masyarakat yang hadir disini karena juga kita menyiapkan Door prize. Untuk masyarakat, ada Door prize sepeda motor, ada Door prize lemari es, televisi dan seterusnya. Dan tidak perlu membayar untuk masyarakat, Gratis. Jadi mari ramai-ramai menyaksikan, ramai-ramai datang kesini menyaksikan Karapan Sapi Piala Panglima TNI.” Tuturnya.
“Siang ini saya beserta seluruh Perwira Staf di Korem, meninjau kesiapan untuk Karapan sapi Piala Panglima TNI Cup tahun 2023 yang rencananya insyaallah akan kita laksanakan selama 2 (dua) hari dimulai pada tanggal 2 dan 3 September.” Sambung Danrem.
Menurut Danrem, hal ini merupakan kecintaan Panglima TNI kepada Masyarakat Madura. “Ini adalah salah satu wujud kecintaan Bapak Panglima TNI kepada masyarakat Madura dimana beliau akan hadir langsung beserta masyarakat madura khususnya di Bangkalan ini dan beliau langsung yang akan menyerahkan hadiah juga kepada peserta yang akan menang nantinya.” Paparnya
“Pada kesempatan ini juga, Saya sebagai Danrem 084/Bhaskara Jaya yang ditunjuk langsung oleh Bapak Pangdam V/ Brawijaya sebagai ketua penyelenggara dan Dandim Bangkalan sebagai koordinator lapangan sudah menyiapkan semaksimal mungkin dimana lapangan yang kita lihat ini sudah siap 100% dijadikan ajang Karapan Sapi Piala Panglima TNI.” Tutup Danrem mengakhiri.